Lampung Tengah, MWT – H.SM Herlambang SH MH siap membawa usulan petani menyangkut distribusi pupuk atau sarana produksi pertanian maupun pendukung lain yang bermanfaat terhadap masyarakat
Langkah tersebut diawalinya dengan bersiap maju menjadi calon anggota dewan perwakilan daerah (DPD) RI pada pesta demokrasi 2024-2029 dari Dapil Lampung.
Mantan anggota DPRD Kabupaten Lampung Tengah periode 2004-2009 mengatakan hal itu saat bertemu perwakilan kelompok tani Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah, Senin (22/05/2023).
” Pesta demokrasi Pemilu 2024 saya akan maju dari Dapil Lampung mewakili Propinsi Lampung,” ujarnya
Tekad Herlambang ingin mengurangi jumlah kemiskinan di Indonesia khususnya wilayah Lampung. Caranya, dengan menyebarluaskan semangat berkelompok menjadi satu kesatuan melalui suatu wadah yaitu koperasi.
” Program kerja yang akan saya jalankan salah satunya menyatukan petani serta pedagang agar tidak menghadapi pasar sendirian namun diberikan wadah melalui koperasi,” ujar H.SM, Herlambang SH, MH.
Saat ini rata-rata petani berhadapan langsung dengan pasar, sehingga kalau harga-harga naik, misal gabah atau cabai, atau palawija bukan mereka yang menikmati keuntungan tapi pedagang perantara.
” Jika mereka bersatu dalam bentuk koperasi, itu akan lebih kuat menghadapi pasar. Misalkan ada kebutuhan yang mendesak ingin menjual produknya, bisa dipinjami koperasi dulu, biar nanti koperasi yang berhadapan dengan pasar,” ujarnya.
Ia minta doa dan dukungan masyarakat Lampung khususnya Lampung Tengah. ” Kalau saya mendapat kepercayaan masyarakat, saya ingin menurunkan tingkat kemiskinan di Indonesia melalui kebijakan tepat yang dapat mendukung masyarakat kecil,” ujarnya.
Selain mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia, Herlambang juga berkomitmen menekan tingkat tindak korupsi di Indonesia.
“Korupsi menghilangkan banyak hal. Nanti ketika terpilih akan saya perjuangkan menjadi komitmen pemerintah,” ujar tokoh asal Kabupaten Lampung tengah.
Herlambang telah menyerahkan dukungan kepada KPU Lampung sebagai bakal calon anggota DPD RI dari daerah pemilihan Lampung.(Warisno).