Berita  

Siswa SD dan SMP Kepri Berlaga di OSN

Kepri, MWT – Ratusan siswa SD dan SMP dari 7 kabupaten/kota  se-Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), saat ini sedang berlaga di Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN).

Peserta dari Kabupaten Bintan mengikuti cabang olahraga (Cabor) renang, silat, karate, badminton dan atletik berlangsung di kota Tanjungpinang.

Perlombaan renang berlangsung di Kolam Renang Dendang Ria, karate  di Gedung SMK 3 Tanjungpinang , pencak silat di Gedung Olahraga Kios Jalal dan atletik, di lapangan Sepakbola Dompak. Sementara pertandingan Badminton, masih dicari tempatnya.

“Untuk Kabupaten Bintan, pesertanya 24 siswa,  renang 2 orang, atletik 2 orang dan badminton beserta silat masing-masing 2 orang.

Kegiatan olahraga yang cenderung mencari bakat dari para siswa, seyogianya didukung baik dari segi material maupun moral. Tujuannya, agar para peserta lebih bersemangat menunjukkan kebolehannya.

Namun belakangan, tercium aroma tak sedap dibalik antusianya para siswa mengikuti perlombaan itu, ternyata  ada kutipan dari setiap peserta sebesar Rp 500.000.

Untuk mendapatkan akurasi informasi terkait hal tersebut , media inipun melakukan konfirmasi melalui layanan WA kepada oknum yang diduga melakukan kutipan tersebut, Kamis (10/09/2023). Sayangnya, sampai berita ini diunggah, terkesan tidak merespon. ( Martin )