Berita  

Senior GMKI FPBS IKIP Medan Gelar Family Gathering

Belasan Senior GMKI gelar Family Gathering di Pulau Indah Pandan Sibolga, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Tapteng, MWT – Belasan Senior Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Komisariat Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS) IKIP Medan (kini UNIMED), menggelar reuni selama dua hari, Kamis-Jumat 28-29 September 2023 di Pantai Indah Pandan Sibolga Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).

Para peserta reuni yang dipenuhi dengan senda gurau dan canda tawa serta saling-bertukar cerita akan memori ketika masih dikampus puluhan tahun lalu itu, menjadikan suasana semakin penuh keakraban dibalut prinsip kekerabatan primordial yang mengalir bak air menuju lautan lepas di Pantai Indah Pandan Sibolga.

Family Gathering GMKI FPBS IKIP Medan yang ketiga, yang sekaligus mendaulat Jonnedi Marbun, S.Pd dan Hisar Silaban, S.Pd, menjadi tuan rumah sekaligus guide/pemandu yang ramah dan bersahaja bagi belasan rekannya yang saat ini menekuni berbagai profesi saat mengunjungi sejumlah lokasi objek wisata. Kegiatan reuni juga diselingi dengan karaoke dan suguhan hidangan ikan bakar khas lokal.

Para Senior GMKI Komisariat FPBS IKIP Medan yang hadir diantaranya Dra. Eva Betty Simanjuntak, M.Pd, Dra. Umy Asmi Panjaitan, Dra. Jenni Manurung, SE, Dra Juniaty Hutagaol, Wisman Simanullang, S.Pd, Maya Sopha Sinaga, S.Pd, Jatiman Hutabarat, S.H, Darna Marpaung, S.Pd, Era Sipahutar, S.Pd, Herliyani Simangunsong, S.Pd, Ir. Mangadas Sinaga, Hisar Silaban, S.Pd dan Jonnedi Marbun, S.Pd.

Salah seorang senior peserta reuni, Dra. Umy Asmi Panjaitan dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa salah satu tujuan masuk organisasi sebagai arena untuk melatih dan mempraktekan kepemimpinan personal sesuai dengan teori yang didapat sebelumnya dari kampus. Ia juga mengaku bangga menjadi bagian dari GMKI sekaligus siap menjadi tuan rumah dalam pertemuan reuni berikutnya di Kota Medan.

Senior lainnya, Dra. Eva Betty Simanjuntak, M.Pd menjelaskan bahwa pertemuan tersebut adalah pertemuan lintas generasi antara stambuk 1981 hingga 2001. Salah satu kesan yang didapat dalam reuni adalah terbukanya kembali memori puluhan tahun lalu, menambah wawasan serta saling mengasihi dan menguatkan. Dirinya juga menyampaikan siap menjadi tuan rumah dalam pertemuan bona tahun.

Sementara Dra. Jenni Manurung, salah satu inisiator dari kegiatan tersebut dalam sambutannya menyampaikan masih banyak para senior lainnya yang berkeinginan untuk mengikuti atau menghadiri kegiatan reuni namun terkendala dengan jadwal yang kurang sinkron.

Selain itu lanjut Jenni Manurung, bila terjadi dua kubu dalam satu pertemuan/rapat namun belum mendapat kata sepakat, bahkan hingga melahirkan perdebatan alot hingga meruncing, mungkin hingga chaos, maka yang muncul adalah lagu kebangsaan yang diberi judul Serikat Persaudaraan yang menjadi penawar diantara dua kubu yg berseteru.Sebagai tuan rumah dalam sambutannya, Hisar Silaban dan Jonnedi Marbun mengatakan menjadi anggota GMKI salah satu tujuannya adalah menempa, mengasah teori yang didapat di kampus, dimana salah satu implementasinya adalah didalam organisasi.

“GMKI menempa diri mencari peluang dan solusi sekaligus menuju tujuan,” ungkap Hisar Silaban sembari berpesan kepada generasi muda GMKI agar tidak cengeng, manja, tetapi harus mampu menerima tantangan jaman dan keluar sebagai pemenang.

Sebelumnya belasan peserta reuni mengunjungi sejumlah objek wisata, diantaranya Kepulauan Mursala, Pulau Kalimantung yang berhadapan dengan Pulau Silabu-Labu Gadang, dengan berbagai titik spotnya yang menakjubkan seperti air terjun Mursala yang disebut sebagai salah satu lokasi shooting film Holywood berjudul King Kong. Jernihnya air laut dihiasi terumbu karang serta ikan kecil yang dibalut corak dari berbagai warna itu membuat daya tarik tersendiri. (FS)