Tebingtinggi, MWT — Wali Kota Tebingtinggi H. Iman Irdian Saragih memaparkan enam prioritas pembangunan kota tahun 2026 dalam Rapat Paripurna DPRD yang digelar di Gedung DPRD, Jl. Dr. Sutomo, Senin (24/11/2025). Sidang dipimpin Ketua DPRD Sakti Khadaffi Nasution bersama Wakil Ketua II Husein, dengan agenda utama pengesahan Propemperda 2026 serta penyampaian nota pengantar Ranperda APBD 2026 dan tiga Ranperda lainnya.
Dalam penyampaiannya, Wali Kota menegaskan bahwa enam prioritas pembangunan disusun mengacu pada RPJMD 2025–2029. Prioritas tersebut meliputi: 1.Peningkatan layanan kesehatan berkualitas. 2.Penguatan SDM, pendidikan, gender, dan inovasi. 3.Ketahanan ekonomi inklusif. 4.Penataan infrastruktur, lingkungan, dan mitigasi bencana. 5.Peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan.6. Penguatan ketahanan sosial, nilai religius, dan fungsi rumah ibadah.
Wali Kota juga menyampaikan adanya penurunan signifikan proyeksi APBD Tahun Anggaran 2026. Pendapatan daerah diperkirakan sebesar Rp620,91 miliar atau turun 16,11 persen dari APBD 2025. Penurunan dipicu berkurangnya pendapatan transfer dari pusat dan provinsi. Belanja daerah juga menurun menjadi Rp630,53 miliar, terdiri dari Belanja Operasional Rp598,28 miliar, Belanja Modal Rp30,24 miliar, dan Belanja Tidak Terduga Rp2 miliar.
Selain APBD, turut disampaikan tiga Ranperda lain yakni, Ranperda Pemberian Insentif dan Kemudahan Investasi Daerah dan Ranperda Penambahan Penyertaan Modal Daerah Pada PT Bank Sumut, dengan nilai tambahan Rp90 miliar dalam 15 tahun.Ranperda Pengelolaan Keuangan Daerah yang mengatur siklus APBD, akuntansi, pelaporan, kekayaan daerah, BLUD, hingga pengawasan.
DPRD melalui Bapropemperda juga menyetujui 13 Ranperda untuk masuk Propemperda 2026, mulai dari Ranperda APBD 2027, Perubahan APBD 2026, Ranperda Zakat, Penanggulangan Bencana, Ketertiban Umum, Disabilitas, hingga Penyelenggaraan Perpustakaan dan Kearsipan Daerah.
Rapat Paripurna ditutup dengan penandatanganan Nota Kesepakatan Bersama, dihadiri Sekdako Erwin Suheri Damanik, Kajari Satria Abdi, perwakilan Polres, Pabung Kodim 0204/DS, pimpinan OPD, camat, lurah, tokoh masyarakat, media, dan tamu undangan. (Arwin HP Silangit)
