Berita  

Distribusi Air PDAM Mual Natio Kecewakan Pelanggan

Tarutung, MWT – Ketersediaan air bersih yang seharusnya dinikmati pelanggan PDAM Perumda Mual Na Tio di Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, sepekan ini tidak mengalir di sejumlah wilayah. Kondisi ini memicu kekecewaan warga karena kebutuhan dasar mereka terganggu, sementara tagihan air tetap berjalan.

Donri Hutabarat yang menuliskan luapan kekecewaannya di media sosial mengungkapkan bahwa air belum juga mengalir ke rumahnya di Aek Rangat, Kelurahan Partali Toruan, hingga Senin 5 Januari 2026.

“Terakhir saya menulis surat terbuka pada Desember lalu belum juga terjawab. Sekarang air masih belum mengalir, tapi tagihan tetap berjalan,” tulis Donri di akun media sosialnya.

Keluhan serupa disampaikan Mala Sari Banjarnahor dengan menyebut air PDAM tidak mengalir lebih dari sebulan. Warga terpaksa mengandalkan air hujan untuk kebutuhan mandi dan mencuci.

Sementara itu, P. Nainggolan, warga Jalan Simpang Tiga Hutabarat jurusan Sipahutar, mengaku kecewa karena hampir satu minggu air tidak mengalir. Sebelumnya, air yang mengalir berwarna keruh menyerupai lumpur, meski ia tercatat sebagai pelanggan resmi.

“Kami mohon air bisa kembali mengalir. Tidak mungkin setiap hari kami mandi, mencuci, dan buang hajat di permandian air panas,” ujarnya,Selasa (6/1/2026).

Direktur Teknik PDAM Perumda Mual Na Tio, Juster Panggabean, saat dihubungi  membenarkan adanya kendala teknis pada beberapa titik transmisi. Pihaknya sedang berupaya melakukan perbaikan agar suplai air bersih kembali normal.

“Kami berterima kasih atas informasi dari rekan media dan warga. Kami akan turun ke lokasi untuk mengecek rumah warga yang airnya belum mengalir,” jelasnya.(TU1)