Madina, MWT- Kondisi Inspektorat Kabupaten Mandailing Natal di perkantoran Bupati Paya Loting Desa Parbangunan bagaikan bangunan terlantar dan tidak terawat.
Pasalnya, gedung yang di sisi kiri sekretariat kantor Bupati Madina ini, halaman depannya ditumbuhi rumput dan ilalang yang subur. Daun berguguran, semak berserakan bahkan atap bangunan juga ditumbuhi pohon liar.
Kesan sampah berserakan membuat pengunjung kantor tidak nyam an. Sangat memprihatinkan akan kondisi kantor inspektorat tanpa perawatan, sebut Jhon yang ditemui di lokasi itu.
Gedung ini sebelumnya dipakai Kesbanglinmas Mandailing Natal. Saat itu cukup terawat dan tertata rapi. Belakangan gedung yang bernilai miliaran rupiah tersebut seakan dibiarkan.
Dari pantauan awak media ini, gedung digunakan pembina dan pengawas seluruh ASN di Mandailing Natal tempat berkumpul.
Hingga berita diteruskan ke redaksi media ini, inspektur Rahmat Daulay gagal dikonfirmasi karena menuruf staf atasannya tidak ada di tempat. (AS Pulungan)
